
Warner Bros baru-baru ini luncurkan sebuah game untuk Android dan iPhone Middle-earth: Shadow of War, Game Shadow of War ini memang juga akan yang akan memulai debutnya di PC dan konsol pada tanggal 10 Oktober 2017. tapi ini sekarang juga sudah tersedia di Google Play Store.
Shadow of War mobile, sebuah game RPG real-time action yang memungkinkan Anda mengendalikan sejumlah pahlawan legendaris Lord of the Rings dalam perang melawan kekuatan Sauron.
Sistem ini memungkinkan pemain membangun tentara Orc mereka sendiri yang bertujuan untuk membantu mereka dalam mengalahkan Sauron. Setiap Orc yang berhasil direkrut menjadi tentara akan memiliki kekuatan dan kelemahan tersendiri.
Middle-earth : Shadow of War sendiri sebenarnya sudah soft launch di beberapa negara pada bulan Juli 2017 lalu. Sementara pemain yang telah mendaftar ulang untuk game ini dijanjikan akan menerima karakter Shelob yang dapat dimainkan di Android atau Ratbag dan Orc yang bisa dimainkan di iOS.
Nah bagi kalian yang ingin memainkan game terbaru dari Warner Bros ini, kamu bisa mengunduhnya sekarang di Google Play Store. Tunggu apa lagi, download sekarang!.
Leave a Reply