
Kang Sora dilaporkan dalam pembicaraan untuk peran dalam drama baru fantasi-romansa berbasis webtoon “Gyeryong Goddess“.
Dirangkum dari Soompi, Senin (19/2). Pada tanggal 19 Februari, seorang sumber dari agensinya menyatakan, “Kang Sora telah menerima tawaran untuk drama ‘Gyeryong Goddess’ dan ia masih memikirkan tawaran itu.” Terungkap bahwa aktris tersebut menerima tawaran untuk peran utama sebagai Sun Ok Nam, seorang peri yang menunggu suaminya untuk bereinkarnasi.
Drakor “Gyeryong Goddess” didasarkan pada cerita webtoon dengan nama yang sama. Ceritanya mengikuti seorang peri yang setelah kehilangan pakaian saat sedang mandi, lalu iabertemu dengan seorang penebang kayu dan menikahi dia. Setelah kematian suaminya yang tidak disengaja, dia menunggunya bereinkarnasi. Dia adalah seorang barista berusia 699 tahun dan untuk orang awam tampak sangat tua, tapi untuk orang spesial ia tampak muda, dan juga memiliki kemampuan untuk bercakap-cakap dengan tanaman.
Drama ini akan diproduksi oleh JS Pictures dan dipandu oleh Producing Director Kim Yoon Chul dan penulis Yoo Kyung Sun. Saat ini sedang dalam pembicaraan untuk ditayangkan di tvN.
Source: Soompi.com | Drama Sub Indo
Leave a Reply