
Nama Junior Roberts belakangan ini memang sering muncul menghiasi beberapa judul FTV khususnya FTV SCTV yang tayang di hari Minggu/Selasa pagi.
Junior Roberts sendiri adalah aktor pendatang baru yang mengawali karirnya melalui sebuah judul sinetron yang tayang di Trans TV berjudul “Best Friends Forever” produksi dari MD Entertainment yang tayang pada 2017 lalu.
Karir Junior Roberts, aktor ganteng kelahiran tahun 2000 itu mulai melejit setelah ia berperan dalam sebuah sinetron RCTI “Catatan Harian Aisha” karya MNC Pictures yang tayang pada 4 Maret 2018 lalu dimana dirinya memainkan peran sebagai Chiko.
Nah, masih penasaran dengan sosok ganteng bernama Junior Roberts yang belakangan ini sering muncul di FTV produksi ScreenPlay Production yang satu ini? Berikut foto-foto dan biodata Junior Roberts, Minggu (17/19).
Junior Robert
22 tahun
Indonesia
![]() |
![]() |
![]() |
---|
1. Yap! Ini dia foto Junior Roberts, yang sering nonton FTV pasti sudah tidak asing lagi nih.
2. Junior Robert lahir dengan nama lengkap Junior Glenn Roberts, merupakan blasteran Indonesia-Inggris.
3. Junior Robert lahir pada 9 November 2000, umur-nya saat ini 22 tahun.
4. Usianya memang terbilang masih sangat muda, Junior Roberts digadang-gadang bakal memiliki masa depan yang cerah nih.
5. Junior Robert sebelumnya memang sering muncul di FTV SCTV. Film FTV perdana yang ia bintangi berjudul ‘Princess Cantik Bau Amis (2017)’, selanjutnya ‘Perempuan Dalam Sangkar Emas (2017)’, ‘Terciduk Cinta Kids Jaman Now (2017)’ dan yang terbaru berjudul ‘Sekretaris Metal Obat Patah Hati (2019)’.
6. Junior Robert memulai debut film perdananya melalui sebuah film drama romantis berjudul “Sin (2019)” karya sutradara Herwin Novianto dimana dia memainkan peran sebagai Rio.
7. Junior Robert juga dijadwalkan bakal akan memainkan film keduanya berjudul “Mariposa (2019)” karya Fajar Bustomi, dia mendapat peran sebagai Glen Anggara.
8. Junior Robert memiliki kakak laki-laki bernama Cinta Brian yang juga seorang aktor pendatang baru dan kakak perempuan bernama Honey Jasmine Glenn Roberts, lihat foto masa kecil mereka bertiga.
9. Selain bermain film, Junior Robert juga kerap kali muncul sebagai model video klip. Beberapa video klip yang pernah ia bintangi berjudul “Kisahku oleh Brisia Jodie”, Ku Cinta Nanti oleh Ashira Zamita, dan Cintaku Kini (Ku Cinta Nanti 2) oleh Ashira Zamita.
10. Sukses selalu buat karir Junior Robert kedepannya.
Leave a Reply